Senin, 18 Maret 2013

tips menyeduh kopi



Sebuah peristiwa kecil menjadikan saya tertarik mendalami kopi. Bagaimana jenisnya, bagaimana cara membuatnya, bagaimana teknik menyeduh yang tepat sehingga citarasa sesungguhnya dari kopi bisa terpancar keluar dengan maksimal.

Sebagai pecinta minuman kopi dan teh (teman yang manis-manis) hehe.. saya jadi tertarik untuk berbagi pengalaman di sini.

Setelah banyak melakukan browsing dan penggalian informasi dari internet, saya menemukan bahwa terdapat beberapa poin menarik untuk membuat citarasa kopi lebih nikmat.

1.       Teknik menyeduh air
Suhu yang terbaik untuk menyeduh kopi adalah 97-95⁰C.Untuk mendapatkan suhu ini, cukup diamkan sebentar (±30 detik) air masak ke cangkir sebelum memasukkan bubuk kopi ke dalamnya.
Air matang dari air mineral yang direbus dipercaya pula membuat rasa kopi lebih enak.

2.        Teknik Mengaduk
Beberapa mengatakan untuk mengaduk dengan teknik memutar searah. Penuangan bubuk kopi juga dilakukan dengan teknik melingkar.
Aduk kopi merata, diamkan supaya aromanya mengali; baru tambahkan gula atau krimmer sesuai selera anda.

3.       Garam
Untuk menghilangkan rasa pahit pada kopi, beberapa blog mengatakan untuk membubuhkan sedikit garam pada kopi anda.
Walaupun saya tidak menyangkal hal ini, sampai saat ini saya belum berani mempraktekkannya. Barangkali ada yang sudah mencoba dan bisa berbagi tips lain dengan saya? J

Tidak ada komentar: